Menghapus Malware Di Windows Dengan Malwarebytes Anti-Malware

Malwarebytes Anti-malware adalah aplikasi sederhana yang mudah digunakan, yang dapat membantu orang melawan malware. Namun, tampaknya bahwa Malwarebytes versi gratis ini juga mampu bersaing dengan produk industri terkemuka yang menjanjikan untuk mendeteksi dan menghapus semua jenis malware, termasuk worms, Trojans, rootkits, rogues, dialers, spyware, dan infeksi cyber lainnya. Jika Anda belum memiliki software ini, maka anda dapat mendownloadnya secara gratis di link ini Malwarebytes Anti-Malware. Selanjutnya kita langsung masuk saja ke langkah-langkah menjalankannya yaitu :

1. Tampilan program ini sederhana dan tidak bertele  tele, scan malware bisa langsung dilakukan dari interfacenya.

2. Saya sarankan anda mengupdate definisi malware terlebih dahulu untuk meningkatkan akurasi penghapusan software yang tidak diinginkan, pilih tab Update untuk melanjutkan.

3. Klik pada tombol Check for Updates untuk melihat apakah MBAM perlu melakukan update program, bila iya maka anda bisa mengupdatenya.

4. Melakukan scan yang cepat bisa dilakukan dengan memilih Perform quick scan dan klik tombol Scan. Tipe pencarian cepat sebenarnya sudah cukup untuk mencari dan menghapus software yang memiliki tujuan dan fungsi jahat di komputer anda, partisi harddisk yang menjadi tujuan quick scan ini adalah drive C saja. Bila anda ingin scan malware secara menyeluruh pada semua partisi harddisk silahkan pilih Perform full scan.

5. Bila proses scan malware selesai anda bisa melihat laporannya. Anda bisa melihat hanya dengan salah memilih opsi di installer saya mendapatkan kejutan hadiah toolbar, trojan, file registry yang dimodifikasi dan entah apa lagi sebanyak 117 buah. Sungguh merupakan harga yang mahal untuk kesalahan kecil dan ini hanya dari satu program, apalagi kalau kita sering mencoba  coba program baru.

6. Sekarang anda saatnya menghapus malware yang terdeteksi, sebaiknya anda pastikan juga dengan melihat satu  satu file apa saja yang dikenali untuk mencegah salah hapus. Beri centang pada setiap malware, dan klik Remove Selected untuk menghapusnya dan memperbaiki komputer anda dari malware. Biasanya proses penghapusan ini tidak bisa dilakukan saat itu juga, maka anda akan diinformasikan untuk merestart PC anda untuk melanjutkan proses penghapusan nanti karena malware tersebut sekarang sedang aktif.

7. Anda bisa melihat malware yang belum berhasil dihapus akan diletakkan pada bagian Quarantine, hapus semuanya dengan menekan tombol Delete All, pilih Restore bila MBAM salah mengenali file malware.

8. Bila anda ingin melihat catatan untuk setiap proses yang diterapkan pada setiap malware yang berhasil dikenali bisa dilihat pada bagian Logs.

9. Pilih log pada waktu anda melakukan proses scan dan penghapusan malware, dan klik Open. Maka akan otomatis terbuka file log MBAM dengan format teks di notepad, anda bisa mempelajari lebih lanjut nasib setiap malware tersebut disini.

Kesimpulannya Malwarebytes Anti-Malware ini benar  benar ampuh untuk mengatasi program yang bertujuan jahat di komputer anda, proses scan berlangsung cukup cepat dan akurasi deteksi malwarenya sangatlah baik. Cara menghapus malware di komputer menggunakan Malwarebytes Anti-Malware ini berlangsung tanpa ada hambatan, tidak ada sisanya bila anda menghapus malware secara menyeluruh.

Jadi begitulah tahap-tahap ataupun langkah-langkah dalam menggunakan software Malwarebytes Anti-Malware. Sekian artikel tentang Menghapus Malware Di Windows Dengan Malwarebytes Anti-Malware. Kalau ada yang ingin ditanya atau ditambahkan, silahkan ajukan lewat komentar.. Silahkan share kalau kiranya bermanfaat.

Terima Kasih..

Teknody

Toko Komputer Batam yang menjual dan mendukung kebutuhan IT Anda sejak tahun 2011. Selalu berusaha untuk mengikuti perkembangan zaman, khususnya di bidang IT.

Tinggalkan Balasan

×
×

Cart