Mengaktifkan Fitur Picture In Picture Di Chrome

Belakangan ini terdapat fitur menarik pada browser chrome yaitu fitur picture in picture. Fitur picture in picture ini maksudnya kamu dapat menjalankan video pada jendela sendiri secara overlay, sehingga kamu dapat menonton video sambil kamu melakukan hal lain misalnya browsing, ngerjain tugas dan semacamnya. Fitur picture in picture ini masih tergolong kedalam tahap pengembangan, jadi buat kamu yang pengen menggunakan fitur ini kamu harus mengaktifkannya secara manual. Jadi buat kamu yang gasabaran ingin mencobanya sekarang, saya akan memberi tahu bagaimana cara mengaktifkannya, tanpa basa basi lagi kita langsung saja ketahap yang pertama yaitu; 

1. Buka google chrome dan tulis pada url search ” chrome://flags/#enable-picture-in-picture

 

2. Kemudian kita fokus pada tulisan “enable picture in picture” lalu ubah dari default ke enable

 

3. Setelah itu, tulis lagi perintah pada url search ” chrome ://flags/#enable-surfaces-for-videos

 

4. Sama seperti langkah sebelumnya kita pilih lagi enabled

 

5. Terakhir kita restart chrome kita dengan menekan relaunch now yang ada pada pojok kanan bawah

Nah itu tadi beberapa cara untuk mengaktifkan fitur picture in picture, semoga dapat di terapkan dan diterima dengan baik. Sekian dulu artikel dari saya, akhir kata saya ucapkan terima kasih dan sampai jumpaaa……

Teknody

Toko Komputer Batam yang menjual dan mendukung kebutuhan IT Anda sejak tahun 2011. Selalu berusaha untuk mengikuti perkembangan zaman, khususnya di bidang IT.

Tinggalkan Balasan

×
×

Cart