Membuat Website dengan hosting gratis

Hari ini penulis akan membagi ilmu tentang bagaimana membuat website gratis.
Agan sekalian pasti pengen dong punya website pribadi ?

Yang harus kita lakukan adalah registrasi di http://www.000webhost.com/

Klik Button Sign Up!

Isi subdomain yang agan inginkan, misalnya make free website
Isi juga nama dan passwordnya, jangan lupa juga captcha dan centang checkbox I agree to Terms Of Service.
Klik button Create My Account

Kenapa harus subdomain ?
Karena jika agan ingin menggunakan domain, agan harus membayar tiap bulannya atau pertahun, jadi kita pakai yang subdomain agar gratis.

Setelah agan tekan button Create My Account, maka akan muncul tampilan seperti pada gambar

Buka email anda, dan klik link To confirm your registration

Setelah itu statusnya akan berubah menjadi Building.., pada Menu Action, klik Refresh Status

Maka Status akan menjadi Active, setelah itu pilih Go to CPanel
Jika agan ingin website yang langsung jadi, pilih Website BuilderPenulis akan menggunakan CPanel

Setelah masuk ke CPanel, Scroll ke bawah dan klik button File Manager di Menu Files

Pilih public html

Centang checkbox .htaccess dan default.php, klik delete

Klik tombol centang, setelah itu klik tombol back

Sebelum ke step selanjutnya, download wordpress dulu di https://wordpress.org/ (penulis menggunakan wordpress, jika agan ingin menggunakan joomla atau semacamnya juga boleh)

Setelah selesai di download wordpressnya, kita extract di desktop (karena webhost hanya bisa mengupload file kurang dari 5mb) dan size wordpressnya 6.76 mb
File wordpressnya kita bagi dalam dua bentuk .zip

Setelah itu kita klik button upload di file manager webhost tadi.

Dibagian ini, kalau agan pilih yang kiri, agan harus meng-upload file yang sudah di extract.

Kalau yang kanan, file kita akan di extract oleh file manager tadi.
Kita akan meng-upload file .zip kita di bagian kanan, Klik browse.

Masukkan file .zip tadi, satu aja dulu

Setelah itu klik tombol centang dan tunggu proses meng-upload

Setelah selesai, klik tombol centang

Lalu kita upload file yang kedua, caranya sama. Klik back setelah file berhasil di upload.

Tampilan setelah semua file berhasil di upload

Sekarang buka tab baru, dan tulis URL yang telah agan buat sebelumnya, misalnya punya penulis makefreewebsite.netne.net klik enter maka akan muncul tampilan seperti dibawah

Pilih bahasa yang agan inginkan, Klik tombol Continue

Klik Lets go!

Pada bagian ini, kita akan kembali ke CPanel tadi, pada menu Software/Services pilih MySQL

Isikan nama Database, Username, dan Passwordnya, klik tombol Create Database

Setelah selesai, kembali ke wordpress setup configuration tadi

Isikan sesuai dengan database yang sudah agan sekalian buat
Klik Submit

Klik Run the install

Masukkan judul situs yang anda inginkan, username, password dan email.

Klik Install WordPress

Maka akan muncul tampilan Success!

Klik tombol Login

Maka akan muncul dialog Login WordPress

Masukkan Username dan Password yang telah anda buat, dan Log In

Inilah tampilan awal admin (http://makefreewebsite.netne.net/wp-admin/)

Kita dapat mengisi, merubah, menyimpan dan menghapus semua file disini, membuat artikel dll

Mari membuat website yang keren dan menarik !!

Terima kasih telah membaca artikel penulis, jika belum ngerti bisa di comment dan tanyakan ke penulis.
Semoga Bermanfaat&.

Teknody

Toko Komputer Batam yang menjual dan mendukung kebutuhan IT Anda sejak tahun 2011. Selalu berusaha untuk mengikuti perkembangan zaman, khususnya di bidang IT.

Tinggalkan Balasan

×
×

Cart