Kesalahan Umum Yang Terjadi Jika Menginstal Linux

Apakah anda tahu apa itu Linux, Linux adalah sistem operasi yang banyak diunakan oleh pakar IT yang katanya sagat handal dalam sistem keamanan. Sistem operasi ini pun kebanyakan digunakan pada komputer server atau webserver untuk keperluan hosting. Anda pun dapat menginstal sistem operasi ini pada komputer pribadi anda jika anda berkenan untuk mempelajarinya. Namun, sebaiknya anda menggunakan panduan dalam proses penginstalannya. Agar anda tidak mendapatkan kejadian yang seperti ini :

1. Sistem Operasi Yang Lain Bisa Saja Terhapus.

Menggunkan sistem operasi sistem linux biasanya hanya untuk ajang coba-coba atau mengetahui isi dan cara kerja sistem operasi ini. Jadi, biasanya kita menginstalnya sebagai dual boot, saya pun awalnya seperi itu. Anda memang harus benar-benar memperhatikan semua panduannya dan janganlah asal tebak-tebakan, pasalnya proses penginstalan sistem operasi Linux ini tidak seperti Windows yang hanya asal klik saja. Adapun, yang memang sudah menggunakan GUI ( Graphic User Interface ), tapi tetap saja semua isinya sangat jauh berbeda dengan sistem operasi windows yang mungkin sudah sering anda install. Sebaiknya sediakan panduan install dari distro Linux yang ingin anda install, agar tidak ada kejadian yang tidak diinginkan.

2. Data-Data anda bisa ikut terhapus.

Pada saat saya melakukan proses instalasi yang saya lakukan tersebut sebenarnya tidak hanya sistem operasi sebelumnya saja yang terhapus, melainkan semua isi harddisk saya. karena, pada saat proses penginstalan tersebut  saya hanya mengklik Next dan Continue saja tanpa memperhatikan pilihan dan menunya. ini karena Distro Linux yang saya gunakan adalah Ubuntu yang menggunakan bahasa inggris dan tanpa tahu artinya saya langsung tancap saja, heheheee.

3. Proses Install Yang Lambat.

Saat hampir semua sistem operasi sudah mendukung internet dan melakukan update secara otomatis. Hal inilah yang biasanya membuat proses intalasi anda menjadi lambat, karena sistem operasi linux yang anda install mengupdate langsung dari server. Sebenarnya pilihan update ini bisa saja anda lewati. 

             Nahhh, apabila anda sudah memahaminya silahkan anda mencoba melakukannya Pengintalan Linux tersebut, Asal jangan melakukan kesalahan seperti Diatas itu. Semoga Arikel yang satu ini dapat memberikan manfaat untuk kita semua, Sekian dan terimah kasih

Teknody

Toko Komputer Batam yang menjual dan mendukung kebutuhan IT Anda sejak tahun 2011. Selalu berusaha untuk mengikuti perkembangan zaman, khususnya di bidang IT.

Tinggalkan Balasan

×
×

Cart