Mungkin sebelum Anda mengunjungi blog dan website Teknody ini, Anda pasti cari-cari dulu di Google.com tentang solusi dan informasi yang ingin diketahui. Namun, tahukah Anda bawa penggunaan mesin pencari Google itu lebih dari sekedar memasukkan keyword yang ingin dicari tapi kita bisa juga menspesifikasikan hasil pencarian kita dengan berbagai command. Berikut 10 tips penggunaan Google yang tidak diketahui oleh para pengguna Google.
1. Mencari Informasi Cuaca Tempat Tertentu
Untuk mencari tentang cuaca tempat tertentu, maka kita hanya perlu memasukkan kata Weather dan disertai kode pos tempat tersebut. Contoh : Weather 28753.
2. Search Secara Eksplisit dengan Tanda Petik
Sebagai contohnya, kita ingin mencari burung beo maka disertailah tanda petik 2 di awal dan akhir kalimat. Contoh : “burung beo”. Dengan tips ini maka Google akan mencari keyword dalam satu kalimat yang utuh dan eksplisit.
3. Hilangkan Keyword yang Tidak Diperlukan
Misalkan kita ingin cari burung beo besar, dan bukan yang kecil. Maka kita dapat mencarinya dengan keyword berikut. Contoh : “burung beo besar” -kecil. Tanda minus disini berfungsi untuk menghilangkan kata tertentu dalam pencarian.
4. Melihat Website/Blog Manakah yang Terlink ke Website Tertentu
Untuk mengetahui Website-Website mana saja yang menyertai link website tertentu. Contohnya mencari website yang link ke Teknody, maka dapat disearch dengan link:http://teknody.com. Setelah disearch maka pada halaman Google akan menunjukkan kumpulan list website yang link ke Teknody.
5. Mencari File dalam Format Tertentu
Ketika kita ingin cari sesuatu dalam format file, baik itu ppt, doc, ataupun pdf. Maka dapat dicari dengan “burung beo” filetype:doc. Begitu juga dengan file format lainnya, cukup diakhiri dengan kata filetype: dan jenis formatnya.
6. Kalkulator dan Konversi Mata Uang Online
Kita dapat menggunakan Google untuk konversi yang cepat misalnya dari inchi ke meter, ketik saja: 12 inches = meters. Maka akan muncul 12 Inci itu berapa meter. Begitu juga untung mata uang, misalnya : 100 usd to idr. Maka Google akan langsung melakukan konversi mata uang dari USD(United States Dollar) ke IDR(Indonesian Rupiah). Selain itu, Google juga bisa melakukan perhitungan dengan command +,-,/ dan *. Contoh : 2+5=. maka akan muncul hasil pertambahan berserta dengan sebuah tampilan kalkulator.
7. Gantikan Keyword yang Terlupakan dengan tanda *
Misalnya kita ingin cari keyword Rolling In The Deep. Tapi Anda lupa kata terakhir yaitu Deep, maka tinggal gantikan aja dengan tanda *. Contoh : Rolling In The *. Dengan cara ini, maka Google akan menampilkan semua kalimat yang berhubungan dengan Rolling In The dari Databasenya. Dan alhasilnya, ditemukanlah lagu Adele, Rolling In The Deep.
8. Mengecek Stock(Saham)
Misalnya Kita Ingin mencari tahu tentang saham Microsoft. Maka ketiklah : msft. Dengan keyword itu, google bakal menampilkan Chart Saham Microsoft dalam basis 1 hari, 5 hari, 1 tahun dan seterusnya.
9. Google Translate
Ketik translate.google.com untuk akses langsung fitur Google Translate. Bisa digunakan untuk translate dalam per kata ataupun per paragraf.
10. Menspesifikasikan Pencarian dengan Google Advanced Search
Kunjungi link Google Advanced Search dan kita dapat mencari dengan lebih spesifik. Adapun fitur Advanced Search berupa keyword yang penting, keyword yang diinginkan, jangkauan jumlah huruf, dalam bahasa, tempat, waktu apakah informasi itu dipublikasi.
Sekian tentang 10 Tips Penggunaan Google Search. Semoga bermanfaat!!!